Jaga Kearifan Lokal, Warga Duku Cepoko Gelar Festival Budaya Sedekah Bumi

    Jaga Kearifan Lokal,  Warga Duku Cepoko Gelar Festival Budaya Sedekah Bumi
    Bertempat di lapangan dukun Cepoko digelar kegiatan sedekah bumi

    BATANG - Lestarikan kearifan lokal dalam menjaga tradisi sedekah bumi, warga Dukuh Cepoko Desa Tumbrep, Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang, membagikan hasil pertanian dan perkebunannya. Kegiatan yang dikemas "Festival Budaya” oleh Pecinta Tanah Air Indonesia (Petanesia) Kabupaten Batang berlangsung meriah. 

    "Festival budaya kali ini kita mengambil tema wawasan kebangsaan karena pentingnya cinta tanah air dan kebudayaannya, " kata Ketua DPC Petanesia Batang Mustofa, Minggu 20 Maret 2022. 19 : 15 WIB Kegiatan yang bekerjasama warga Dukuh Cepoko yang tergabung dalam  Omah Tani itu, sebagai rasa syukur atas rejeki maupun karunia yang telah didapat. 

    "Hari ini Kita menyiapkan 7 tumpeng untuk diarak dari Omah Tani sampai ke lapangan Dukuh Cepoko. Tumpeng yang diarak di jalanan menjadi tontonan ratusan warga sekitar dan yang lewat, " katanya.

    "Lalu, setelah tumpeng sampai lapangan untuk dibagikan ke warga sekitar dan tamu undangan. Sedangkan Isi dari tumpeng itu berbagai hasil pertanian dan perkebunan yang sudah diolah menjadi makanan seperti getuk dan lainnya, ” jelasnya.

    Musyofa juga menjelaskan, kegiatan festival sedekah bumi sebagai ungkapan pengharapan agar warga Dukuh Cepoko terus dilimpahi keberkahan dan kesejahteraan usai melakukan ritual sedekah bumi, acara dilanjutkan dengan dialog kebangsaan yang membahas cinta tanah air dan budaya. 

    Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Batang Agung Wisnu Barata mengapresiasi kegiatan festival budaya sebagai upaya menjaga kearifan lokal kegiatan ini menjadi wahana untuk menumbuhkan semangat dan motivasi kita dalam upaya melestarikan untuk mengembangkan nilai budaya agar membantu tumbuh dan berkembang. (Lutfi Adam)

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    Tragis, Bidan Desa Wonomerto Bandar Meninggal...

    Artikel Berikutnya

    Sekjen DPW PPP Jateng  H Suyono SiP MSI...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali
    Prajurit TNI Koops Habema Respons Kebutuhan Penerangan Masyarakat Wilayah Papua
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima

    Ikuti Kami